Selamat Datang di Website Desa Pematang Rahim

Artikel

PEMDES PEMATANG RAHIM MENYALURKAN KARTU BPJS TENAGA KERJA RENTAN DAN MISKINPematang Rahim, Jum'at 02-02-2023, Pemerintah Desa pematang Rahim secara simbolis menyerahkan Kartu BPJS Tenaga Kerja rentan

04 Februari 2024 18:05:16  MASLAINI  153 Kali Dibaca 

Pematang Rahim, Jum'at 02-02-2023, Pemerintah Desa Pematang Rahim secara simbolis menyerahkan Kartu BPJS tenaga kerja rentan dan BPJS tenaga kerja miskin, Dalam sambutannya Kepala Desa Pematang Rahim M. Dong, S.H menyampaikan bahwa keluarga yang menerima kartu ini sudah melalui tahapan Proses musyawarah Desa dan di hadiri oleh pihak terkait, Beliau juga menyampaikan agar kartu ini jangan sampai digunakan artinya apa, dengan Bapak Ibu tidak mengunakan kartu BPJS tenaga kerja ini berarti bapak Ibu Alhamdulillah selalu sehat dan tidak mengalami kecelakaan dalam bekerja, kalaupun nantinya Bapak Ibu mengalami musibah yang tidak diinginkan harus menyiapkan bukti-bukti dan tetap berkoordinasi ke pihak Pemdes. Bukan hanya itu beliau juga menyampaikan dengan ada nya kartu BPJS tenaga kerja ini para penerima merasa aman dan nyaman dalam bekerja khususnya para pekerja Rentan dan sudah menjadi kewajiban untuk di anggarkan oleh Pemdes. Kemudian beliau menyampaikan agar warga sering sering juga mengecek BPJS Kesehatan (KIS PBI) bagi keluarga yang menerima melalui aplikasi Handphone atau ke pihak Pemdes, kuatir nya nanti kalu tidak di cek pas ketika sakit baru di cek, ternyata sudah di Non aktifkan jadi persiapan kita tidak ada, tutur beliau. 

Dalam acara tersebut Pemdes Pematang Rahim bukan hanya menyerahkan kartu BPJS tenaga kerja rentan dan miskin saja, tetapi juga menyerahkan Nomor Induk Berusaha (NIB) bagi UMKM Desa Pematang Rahim yang bekerja sama dengan Dinas Perizinan Koperasi Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang melayani langsung warga Desa Pematang Rahim beberapa bulan yang lalu. 

Adapun rincian jumlah Penerima BPJS tenaga kerja rentan sebanyak 49 orang dan BPJS tenaga kerja miskin 50 orang sedangkan UMKM penerima surat ijin berusaha (NIB) dari Dinas perizinan dan Koperasi kurang lebih berjumlah 38 orang. 

 

#MASLAINI (Alan Andeski)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pemerintah Desa

 Peta Desa

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jln. Lintas Muara Sabak RT.05 Dusun Simpang Kiri
Desa : Pematang Rahim
Kecamatan : Mendahara Ulu
Kabupaten : Tanjung Jabung Timur
Kodepos : 36766
Telepon : 08117432444
Email : admin@pematangrahim.desa.id

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:1.829
    Kemarin:572
    Total Pengunjung:590.904
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.190.207.122
    Browser:Mozilla 5.0

 Arsip Artikel

14 Oktober 2019 | 19.607 Kali
SEJARAH KARANG TARUNA NASIONAL
26 Agustus 2016 | 10.165 Kali
SEJARAH SINGKAT DESA PEMATANG RAHIM
29 Juli 2013 | 9.595 Kali
Profil Desa
03 November 2018 | 9.545 Kali
Struktur Aparatur Pemerintah Desa
24 Agustus 2016 | 9.462 Kali
Data Desa
01 Mei 2013 | 9.454 Kali
Visi dan Misi Desa Pematang Rahim
24 Juni 2019 | 2.482 Kali
Peran Pemerintah Desa dalam Kegiatan Konvergensi pencegahan Stunting